Dalam dunia perkantoran, kenyamanan dan produktivitas karyawan sangat dipengaruhi oleh lingkungan kerja, termasuk perabot yang digunakan sehari-hari. Salah satu elemen penting adalah kursi kantor. Kursi yang sesuai dengan kebutuhan karyawan tidak hanya meningkatkan kenyamanan tetapi juga berdampak pada kesehatan jangka panjang. Oleh karena itu, penting untuk memahami jenis kursi yang tepat untuk kantor Anda.
Jenis Kursi untuk Kantor
Cipta Office – Memilih kursi kantor yang sesuai sangat penting karena setiap jenis memiliki fungsi dan manfaat yang berbeda. Nah, dari sekian banyak jenis yang ada, berikut lima jenis kursi harus dimiliki kantor Anda.
Kursi Eksekutif
Sebagai kursi yang biasanya digunakan oleh manajemen puncak, kursi eksekutif menawarkan kenyamanan premium dengan desain yang elegan. Kursi eksekutif biasanya dilengkapi dengan bantalan tebal dan sandaran tinggi. Selain itu, jenis kursi ini dapat memberikan dukungan maksimal untuk waktu kerja dalam waktu yang lama.
Staf
Kursi yang sering digunakan oleh karyawan biasa ini dirancang untuk kenyamanan standar dengan penyesuaian tinggi dan sandaran. Meskipun lebih sederhana dari kursi eksekutif, kursi staf tetap memperhatikan ergonomi untuk menjaga postur tubuh penggunanya.
Susun
Jenis kursi ini sering digunakan dalam acara-acara besar di kantor, seperti rapat atau seminar. Kursi susun mudah disimpan karena dapat ditumpuk, sehingga cocok digunakan pada ruangan yang fleksibel.
Kursi Tunggu
Tipe kursi selanjutnya yakni kursi tunggu yang umumnya berada di area resepsionis atau ruang tunggu. Kursi yang dirancang untuk memberikan kenyamanan sementara bagi tamu yang datang. Desainnya sederhana, namun fungsional dengan penekanan pada kenyamanan jangka pendek.
Baca juga: 5 Tips Menjaga Kursi Tetap Awet
Konferensi
Dalam ruang rapat, kursi konferensi memainkan peran penting. Kursi ini dirancang untuk kenyamanan selama sesi diskusi yang panjang. Serta dilengkapi dengan fitur seperti sandaran tangan dan penyesuaian tinggi.
Tips Memilih Jenis Kursi Kantor
Memilih kursi yang tepat untuk kantor tidak boleh dilakukan sembarangan. Ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan agar kursi yang dipilih benar-benar sesuai dengan kebutuhan. Berikut beberapa tips memilih jenisnya.
Ergonomi
Pastikan kursi yang dipilih mendukung postur tubuh dengan baik, seperti memiliki sandaran yang nyaman dan dapat disesuaikan.
Pilih Material yang Tepat
Pilih material berkualitas tinggi seperti kulit atau kain yang mudah dibersihkan adalah pilihan yang baik untuk kenyamanan. Hindari pemilihan bahan atau material yang mudah rusak dan sulit untuk dibersihkan.
Sesuaikan dengan Fungsi
Setiap kursi memiliki fungsi berbeda, sehingga penting untuk memilih sesuai dengan peran pengguna. Kursi eksekutif harus lebih mewah, sementara kursi staf bisa lebih simpel dan praktis.
Cek Fitur Penyesuaian
Kursi yang memiliki banyak fitur penyesuaian memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan kursi sesuai dengan kebutuhan tubuh mereka. Fitur seperti ketinggian kursi, kemiringan sandaran, dan posisi sandaran tangan penting untuk diperhatikan.
Desain yang Estetis
Terakhir, setiap kursi kantor harus mendukung estetika ruangan. Pilih desain yang selaras dengan dekorasi kantor agar suasana kerja terasa lebih profesional dan nyaman.
Cara Merawat Kursi agar Tahan Lama
Agar kursi kantor dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama, perawatan rutin sangat penting. Berikut beberapa cara menjaga kualitas kursi kantor Anda.
Bersihkan Secara Rutin
Lakukan pembersihan rutin, terutama pada bagian yang sering bersentuhan dengan kulit. Anda bisa menggunakan kain lembab untuk membersihkan debu atau kotoran.
Periksa Komponen
Selalu periksa komponen seperti roda, pegangan, dan mekanisme penyesuaian. Jika ada yang rusak, segera perbaiki atau ganti untuk menghindari kerusakan lebih lanjut.
Gunakan Sesuai Fungsi
Pastikan kursi digunakan sesuai dengan fungsinya. Jangan menggunakan kursi yang didesain untuk rapat sebagai kursi kerja sehari-hari.
Baca juga: Pengertian, Jenis, dan Manfaat Lumbar Support Pada Kursi
Hindari Sinar Matahari
Hindari meletakkan kursi di bawah sinar matahari langsung atau dekat sumber panas. Hal ini karena dapat merusak material, terutama jika terbuat dari kulit.
Berikan Pelumas
Berikan pelumas secara berkala pada bagian logam atau mekanisme kursi yang berputar. Misalnya roda atau pegangan agar tetap bekerja dengan baik.
Demikianlah pembahasan tentang jenis kursi yang harus ada di kantor serta tips dan cara merawatnya. Nah, bagi Anda yang sedang mencari kursi kantor percayakan saja pada Cipta Office Karawang. Kami menyediakan berbagai kursi kantor yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Pesan sekarang juga melalui link atau klik tombol di bawah ini!
Penulis: Lidia Pratama
Editor: Raden Fathria